You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pelatihan Sadar Wisata Digelar di Pulau Untung Jawa
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pelatihan Sadar Wisata Digelar di Pulau Untung Jawa

Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Parbud) Kabupaten Kepulauan Seribu menggelar pelatihan sadar wisata bagi warga dan kelompok sadar wisata (Pokadarwis) di Balai Warga Pulau Untung Jawa.

Para peserta pelatihan diberikan materi tentang wawasan dan pelayanan kepariwisataan yang lebih profesional

Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Seribu, Cucu Ahmad Kurnia mengatakan, pelatihan tersebut diikuti sebanyak 50 warga setempat yang memiliki warung, kuliner, kerajinan, homestay dan kelompok sadar wisata yang biasanya juga berprofesi sebagai pemandu wisata (guide).

"Para peserta pelatihan diberikan materi tentang wawasan dan pelayanan kepariwisataan yang lebih profesional," ujarnya, Jumat (18/1).

Kepala Sekolah di Kepulauan Seribu Ikuti Bimtek Keuangan

Ditambahkan Cucu, materi yang diberikan dalam pelatihan, yaitu pelatihan perilaku cara melayani tamu, menjaga kebersihan lingkungan dan lokasi wisata, dan pelatihan manajemen keuangan.

Lurah Pulau Untung Jawa, Ade Slamet mengapresiasi serta berterimakasih kepada Sudin Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Seribu yang menggelar pelatihan.

"Semoga dengan semakin profesionalnya warga dalam melayani tamu dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Pulau Untung Jawa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2330 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1281 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1029 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye983 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye896 personAldi Geri Lumban Tobing